• Sabtu, 23 September 2023

Menakar Peta Persaingan Ketat PERSIB Vs PERSIJA, Berebut Runner Up BRI Liga 1, Wajib Lakoni El Clasico

- Minggu, 26 Maret 2023 | 16:07 WIB
Selebrasi para pemain Persib Bandung dan official tim merayakan kemenangan. (Instagram @persib)
Selebrasi para pemain Persib Bandung dan official tim merayakan kemenangan. (Instagram @persib)

CIREBONRAYA - Etape akhir turnamen BRI Liga 1 2022-2023, diwarnai peta persaingan ketat antara dua tim yang menjadi lawan klasik, antara Persib kontra Persija.

Siapakah yang lebih berpeluang finis sebagai runner up BRI Liga 1. Apakah Persib akan mempertahankan posisi runner up seperti capaian BRI Liga 2022-2022 musim lalu.

Atau posisi runner up akhirnya diduduki Persija, yang dalam peta persaingan sepakbola profesional Tanah Air disebut sebagai lawan atau seteru klasik.

Baca Juga: Seleksi Anggota Bawaslu Jabar Dibuka, Klik Link Disini untuk Info Lengkap Pendaftaran, Catat Batas Waktunya

Sampai memasuki pekan ke 32 BRI Liga 1, Minggu, 26 Maret 2023, persaingan klasik Persib dan Persija sangat keat dalam berburu posisi runner up.

Persib memang kini berada dalam posisi lebih baik. Bertengger sebagai runner up di klasemen sementara dengan 59 poin.

Persija berada di posisi ketiga dengan 54 poin. Terpaut angka 5 poin di bawah Persib.

Baca Juga: Peta Peluang Tim Tiga Besar BRI Liga 1, Berebut Runner Up, PERSIB dan PERSIJA Harus Jalani EL CLASICO

Meski demikian, dari data di BRI Liga 1, Persija masih memiliki 5 sisa laga sebelum mencapai finis BRI Liga 1.

Sedangkan seteru klasiknya, Persib, masih memiliki 4 sisa laga sampai etape akhir BRI Liga 1 musim ini.

Lewat simulasi, andai Persija memborong 5 sisa laga dengan kemenangan, maka akan memperoleh tambahan 15 poin. Artinya Macan Kemayoran akan finis dengan 69 poin (54 + 15).

Sedangkan Persib, anda bisa memborong 4 sisa laga dengan kemenangan, akan memperoleh tambahan 12 poin, dan finis BRI Liga 1 musim ini dengan 71 poin (59 + 12).

Baca Juga: Preman Pensiun 8 Episode 4, Ajun Terkena Hattrick Teror, Oo Marah di PHP Sarden, Murad Tekan Taslim

Hal yang menjadi catatan, dari laga yang tersisa, Persib dan Persija harus melakoni satu laga klasik atau El Clasico.

Halaman:

Editor: Agung Nugroho

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X